Sepakbola merupakan sebuah permainan tim secara menyeluruh. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan kerja sama dan pengertian yang sangat baik antara seluruh pemain di dalam tim agar permainan mereka berjalan mulus. Begitu pula dengan para pemain di lini depan, yang harus memiliki chemistry yang baik agar bisa menjadi tumpuan tim dalam menggedor pertahanan lawan.
Berikut adalah enam trio terbaik di sepakbola modern saat ini.
6. Arjen Robben, Thomas Muller, Robert Lewandowski
Sang raksasa Bavaria, Bayern Munchen memiliki trio mematikan di tim, yakni Arjen Robben, Thomas Muller, dan Robert Lewandowski. Ketiganya menjadi trio yang paling ditakuti di Bundesliga, dan bahkan oleh klub-klub Eropa lainnya.
Gaya permainan khas Robben ketika menyisir sisi lapangan berhasil diimbangi dengan pergerakan Muller yang lebih gemar untuk langsung menusuk pada pertahanan lawan. Sedangkan Lewandowski juga menjadi andalan untuk merobek gawang lawan. Meski demikian, ada satu masalah dalam kombinasi tiga pemain ini, yakni Arjen Robben yang sangat rentan dibekap cedera.
5. Theo Walcott, Alexis Sanchez, Mesut Ozil
Arsenal memang kini sangat bergantung kepada permainan Alexis Sanchez dan Mesut Ozil dalam usahanya untuk mengakhiri puasa gelar Premier League. Dua pemain berkelas dunia tersebut mampu memberikan bukti nyata atas kualitas besar mereka dalam permainan The Gunners selama ini.
Sementara untuk Theo Walcott kini berhasil tampil dengan sangat mengesankan, setelah sebelumnya ia tak mampu menemukan konsistensi dan sempat digadang-gadang akan didepak dari Emirates Stadium.
Kini ketiganya mampu menciptakan trio maut di lini depan Arsenal, dan menjadi tumpuan klub untuk meraih kesuksesan dalam tiap laga. Bahkan ketiganya juga mampu menggeser Olivier Giroud ke bangku cadangan, yang sebelumnya selalu menjadi andalan di posisi striker tengah.
4. Antoine Griezmann, Yannick Carrasco, Kevin Gameiro
Atletico Madrid kini berhasil menjadi bayang-bayang dari Barcelona serta Real Madrid di La Liga, dan berhasil mematahkan dominasi dua raksasa tersebut. Tim besutan Diego Simeone ini mencoba untuk menyejajarkan kekuatan skuatnya dengan membentuk trisula maut di lini depannya, yang dihuni oleh Antoine Griezmann, Yannick Carrasco, dan Kevin Gameiro.
Griezmann melakoni peran anyar sebagai ujung tombak bagi Atletico. Gameiro pun juga sukses mereka boyong demi bisa melengkapi trio ini. Bahkan performa trisula maut Atletico semakin prima dengan penampilan Carrasco yang sangat optimal saat ini.
3. Philippe Coutinho, Roberto Firmino, Sadio Mane
Jurgen Klopp kini mampu membangkitkan permainan Liverpool, terutama di lini depan mereka dengan menggalang trio maut yang dihuni oleh Philippe Coutinho, Roberto Firmino, dan Sadio Mane. Ketiganya mampu memperlihatkan dinamisme yang sangat baik ketika melancarkan serangan melalui kombinasi kecepatan dan operan mematikan, dan disokong dengan permainan gegenpressing khas Klopp.
2. BBC (Karim Benzema, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo)
Gareth Bale memang bisa dikatakan sebagai satu potong puzzle yang dicari oleh Real Madrid selama ini, dan terbukti ia mampu menyempurnakan performa Trio BBC di lini depan Los Merengues, yang juga digalang oleh Cristiano Ronaldo serta Karim Benzema.
Puncak kejayaan Trio BBC terjadi ketika mereka masih dibesut oleh Carlo Ancelotti pada musim 2013/14. Mereka secara total mampu menyumbangkan 97 gol dan berhasil memenangkan La Decima, alias gelar ke 10 Champions League untuk Real Madrid.
Kini dalam besutan Zinedine Zidane, ketiganya masih berusaha untuk mempertahankan performa apiknya, dan pelatih asal Prancis tersebut dipercaya mampu membuat ketiganya tetap menjadi trisula maut di kompetisi Eropa.
1. MSN (Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar)
Keputusan Barcelona untuk memboyong Luis Suarez memang bisa dikatakan sangat tepat, sebab ia kini mampu menjadi rekan yang sepadan untuk Lionel Messi dan Neymar di lini depan. Ketiganya kini membentuk Trio MSN, yang menjadi pesaing utama untuk Trio BBC Real Madrid.
Ketiganya pun juga terbilang sangat subur dalam hal torehan gol, dan sukses mengantarkan Barcelona merebut banyak gelar hingga sejauh ini. Para pemain bertahan lawan harus tampil dalam performa terbaik mereka bila ingin menghalau permainan trio predator yang berasal dari Amerika Latin tersebut.
source: 90min.com/id
No comments:
Post a Comment